Dewi Yustina, Mira (2015) MEMBANGUN VISUALISASI 3D GEDUNG STMIK WIDYA CIPTA DHARMA BERBASIS AUGMENTED REALITY PADA BROSUR PENERIMAAN MAHASISWA BARU. S1 Teknik Informatika thesis, Teknik Informatika.
|
Text
1143101_SARJANA_TI.pdf Download (550kB) | Preview |
Abstract
Penyajian informasi dalam media promosi masih banyak menggunakan cara konvensional dan belum memadukan unsur-unsur teknologi modern. Augmented Reality (AR) adalah bidang penelitian komputer yang menggabungkan data grafis 3 dimensi dengan dunia nyata atau dengan kata lain realita yang ditambahkan ke suatu media. Kegiatan pengenalan kampus STMIK Widya Cipta Dharma saat ini menggunakan media brosur yang berisi gambar 2 dimensi dan informasi mengenai kampus sehingga banyak calon mahasiswa baru yang kurang tertarik karena kurangya informasi mengenai fasilitas gedung yang dimiliki, namun akan sangat menarik jika gambar pada brosur disajikan dengan berbentuk 3 dimensi. Visualisasi 3D gedung STMIK Widya Cipta Dharma berbasis augmented reality pada brosur penerimaan mahasiswa baru diawali dengan penginstalan software pendukung augmented reality, ARToolKit, kemudian merancang desain 3D objek gedung STMIK Widya Cipta Dharma menggunakan Google SketchUp, selanjutnya merancang desain marker dan desain brosur penerimaan mahasiswa baru menggunakan Adobe Photoshop CS3. Berdasarkan hasil pengujian beta, Visualisasi 3D Gedung STMIK Widya Cipta Dharma Berbasis Augmented Reality pada Brosur Penerimaan Mahasiswa Baru ini dapat menjadi salah satu media alternatif untuk promosi pada calon mahasiswa baru dan menarik sebagai media promosi yang memperkenalkan bangunan STMIK Widya Cipta Dharma dengan cara yang lebih interaktif. Kata Kunci: Visualisasi_3D, STMIK_Widya_Cipta_Dharma, augmented_reality
Item Type: | Thesis (S1 Teknik Informatika) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing 1 : Siti Lailiyah, M.Kom Pembimbing 2 : Reza Andrea, M.Kom |
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software |
Depositing User: | Unnamed user with username Dewi_A |
Date Deposited: | 28 Nov 2017 13:11 |
Last Modified: | 16 Jan 2019 06:41 |
URI: | http://repository.wicida.ac.id/id/eprint/99 |
Actions (login required)
View Item |