SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN ADMINISTRASI GEREJA KRISTEN KEMAH DAUD EN CHRISTO DI SAMARINDA

Christiani, Hany (2015) SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN ADMINISTRASI GEREJA KRISTEN KEMAH DAUD EN CHRISTO DI SAMARINDA. S1 Sistem Informasi thesis, Sistem Informasi.

[img]
Preview
Text
0941105_Sarjana_Sistem Informasi.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

HANY CHRISTIANI T, 2015, Sistem Informasi Pengelolaan Administrasi Gereja Kristen Kemah Daud En Christo di Samarinda, Pembimbing : (I) Siti Lailiyah, S.Kom., M.Kom, (II) Tabrani Rija’i, S. Ag Kata kunci : Sistem Informasi, Pengelolaan Administrasi, Gereja Kristen Selama ini Gereja Kristen Kemah Daud En Christo di Samarinda belum memiliki Sistem Pengelolaan Administrasi. Setiap kali mengelola administrasi mengalami kerumitan dalam membuat jadwal kegiatan dan laporan karna cukup banyaknya jemaat dan data tidak tersimpan dalam satu database sehingga dalam pencarian data untuk membuat laporan dilakukan secara manual dengan melihat data tersimpan satu persatu, sedangkan laporan-laporan yang dibuat banyak dan dibuat persemester dan pertahun dan sedikitnya tenaga kerja dalam menangani semua kegiatan-kegiatan administrasi didalam gereja. Penelitian yang dilakukan dalam rangka mengembangkan dan membuat sistem informasi pengelolaan administrasi, teknik pengembangan sistem dalam pembuatan Sistem Informasi menggunakan metode waterfall yang meliputi tahap analisis kebutuhan, desain sistem, penulisan kode program, pengujian program, penerapan dan pemeliharaan, dalam tahapan pengujian menggunakan pengujian black box. Adapun dalam tahapan pembuatan sistem informasi digunakan bahasa pemograman Microsoft Visual Basic 6.0 yang bekerja dibawah sistem operasi Windows. Dengan penelitian yang telah dilaksanakan, dihasilkan sebuah sistem pengelolaan administrasi gereja menggunakan bahasa pemograman Microsoft Visual Basic 6.0. adapun manfaat yang diperoleh dari hasil penelitian adalah terwujudnya kemudahan dalam mengelola administrasi gereja dan mengurangi waktu yang diperlukan dalam menangani semua kegiatan-kegiatan administrasi didalam gereja dengan tenaga kerja yang sedikit.

Item Type: Thesis (S1 Sistem Informasi)
Additional Information: Pembimbing 1 : Siti Lailiyah, M.Kom Pembimbing 2 : Tabrani Rija'i, S.Ag
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: Sistem Informasi
Depositing User: Unnamed user with username Ardy
Date Deposited: 10 Dec 2017 04:58
Last Modified: 16 Jan 2019 06:39
URI: http://repository.wicida.ac.id/id/eprint/752

Actions (login required)

View Item View Item