Sistem Pakar Mendeteksi Kerusakan AC (Air Conditioner) Menggunakan Metode Logika Fuzzy Tsukamoto Berbasis Web

Fitriani, Dina (2015) Sistem Pakar Mendeteksi Kerusakan AC (Air Conditioner) Menggunakan Metode Logika Fuzzy Tsukamoto Berbasis Web. S1 Teknik Informatika thesis, Teknik Informatika.

[img]
Preview
Text
12.43.903_Sarjana_TI.pdf

Download (487kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini membuat suatu aplikasi sistem pakar untuk mendeteksi kerusakan pada AC (air conditioner) menggunakan metode Tsukamoto berbasis web. Tujuan dari penelitian ini adalah membangun suatu aplikasi sistem pakar mendeteksi kerusakan pada AC (air conditioner) dengan menggunakan metode Tsukamoto berbasis web. Dengan sistem pakar, orang biasa pun dapat menyelesaikan masalahnya atau sekedar mencari satu informasi berkualitas yang sebenarnya hanya dapat diperoleh dengan bantuan para ahli di bidangnya. Penelitian ini ditekankan pada pembuatan suatu aplikasi software untuk mendeteksi kerusakan awal pada AC (air conditioner). Pelaksanaan penelitian ini dilakukan dengan mengumpulkan data gejala dan penyakit kerusakan pada AC (air conditioner). Menentukan nilai rata-rata min-max pada fuzzyfikasi. Membuat alur flowchart sistem dan merancang database yang dibutuhkan oleh sistem. Hasil penelitian yang telah dilakukan adalah user menentukan pilihan lalu menginput skor nilai lalu terjadilah proses perhitungan. Setelah itu muncul hasil kesimpulan masalah serta solusi masalah kerusakan tersebut. Sehingga user dapat mengetahui gejala awal kerusakan sebelum terjadi kerusakan berat. Kata kunci : Sistem Pakar, AC (air conditioner)

Item Type: Thesis (S1 Teknik Informatika)
Additional Information: Pembimbing 1 : Amelia Yusnita, M.Kom Pembimbing 2 : Siti Lailiyah, M.Kom
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: Teknik Informatika
Depositing User: Unnamed user with username Asep
Date Deposited: 06 Dec 2017 10:04
Last Modified: 16 Jan 2019 06:52
URI: http://repository.wicida.ac.id/id/eprint/450

Actions (login required)

View Item View Item